Release Date | : | February 5, 2015 |
File Size | : | MB |
Abstract
Perekonomian Sulawesi Tenggara tahun 2014 yang diukur berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto
(PDRB) atas dasar harga berlaku mencapai Rp 78 620,4 milyar atau tumbuh 6,26 persen. Angka ini lebih rendah dari tahun lalu yang mencapai pertumbuhan hingga 7,51 persen. Keadaan ini sekaligus memberikan gambaran bahwa perekonomian Sulawesi Tenggara mengalami perlambatan.
Dari sisi produksi, pertumbuhan PDRB tertinggi dicapai oleh Lapangan Usaha Jasa Pendidikan yang mencapai pertumbuhan sebesar 13,98 persen. Sementara dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Komponen Impor yang mencapai 27,24 persen.
Jika dibandingkan triwulan IV-2013 (y-on-y) perekonomian Sulawesi Tenggara hanya mampu tumbuh sebesar 5,31 persen atau melambat bila dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 8,61 persen. Sementara jika dibandingkan dengan periode triwulan yang lalu (q-to-q) Ekonomi Sulawesi Tenggara triwulan IV-2014 hanya tumbuh sebesar 1,25 persen, yang juga lebih lambat bila dibandingkan triwulan sebelumnya yang mencapai 4,12 persen (q-to-q).
Dari sisi produksi, perlambatan ini disebabkan oleh efek musiman pada lapangan usaha Pertanian, Kehutanan dan Perikanan yang tumbuh minus 9,32 persen. Sedangkan sisi penggunaan disebabkan oleh Komponen Net Ekspor Antar Daerah yang tumbuh minus 0,37 persen.
Related Official Statistics News
South East Sulawesi Farmers Term Of Trade Decreased By 0.34 Percent On February 2015
Happyness Index South East Sulawesi 2014 Was 68,66
South East Sulawesi Export On January 2015 Was US$ 0,92 Miliion And Import Amount To US$ 27,50 Million
Southeast Sulawesi Economy Quarter I-2019 Grows 6.33 Percent (Y-On-Y)
Sulawesi Tenggara Province Economy In Quarter II-2018 Grew 6.09 Percent (Y-On-Y)
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Konawe Utara (Statistics of Konawe Utara Regency)Jl. Trans Sulawesi Km. 123 Kel. Wanggudu Kec. Asera Kab. Konawe Utara 93553 ; e-Mail: bps7410@bps.go.id