Peringatan HSN 2018 - News and Press Release - BPS-Statistics Indonesia Konawe Utara Regency

Untuk mendapatkan data BPS dapat mengunjungi Kantor BPS Kabupaten Konawe Utara di Jl. Trans Sulawesi Km. 123, Kel. Wanggudu, Kec. Asera, Kab. Konawe Utara, Sulawesi Tenggara. Pelayanan data dibuka di hari kerja, 08.00 - 15.30. Dapat juga hubungi via telp 082187640821 dan email via bps7410@bps.go.id

Saat ini Publikasi Konawe Utara Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses di sini.

Peringatan HSN 2018

Peringatan HSN 2018

September 26, 2018 | Other Activities


Halo #Sahabatdata!

Tanggal 26 September 2018 merupakan Hari Statistik Nasional (HSN) yang diperingati oleh Badan Pusat Statistik setiap tahunnya. Adapun tema HSN tahun ini yaitu "Dengan Data Tingkatkan Prestasi Bangsa"

Kegiatan HSN merupakan salah satu kegiatan besar yang ditunggu-tunggu oleh para pejuang statistik di seluruh pelosok Indonesia, termasuk di Kabupaten Konawe Utara. Rangkaian kegiatan HSN 2018 di BPS Kabupaten Konawe Utara dilaksanakan selama 3 hari, yaitu dari tanggal 24 - 26 September 2018.
Kegiatan HSN tahun ini dilaksanakan di kantor BPS Kabupaten Konawe Utara dengan mengundang serta para mitra statistik dan ibu Dharma Wanita. Kegiatan dibuka pada tanggal 24 September 2018 oleh Kepala BPS Kabupaten Konawe Utara, Bapak Muh. Amin, SE. Kegiatan berlangsung sangat meriah dengan diadakannya berbagai macam lomba yang dilaksanakan selama 2 hari, dengan peserta yang tentu saja sangat antusias. Semoga dengan adanya kegiatan HSN 2018 yang diadakan ini dapat semakin mempererat tali persaudaraan, baik antar sesama pegawai maupun dengan para mitra pejuang data statistik.
#HariStatistikNasional2018 #HSN2018 #DenganDataTingkatkanPrestasiBangsa #DataMencerdaskanBangsa
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Konawe Utara (Statistics of Konawe Utara Regency)Jl. Trans Sulawesi Km. 123 Kel. Wanggudu Kec. Asera Kab. Konawe Utara 93553 ; e-Mail: bps7410@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia